Countdown
“Berawal dari pertemuan singkat yg tak disangka kini menentukan takdir kami yang bahagia 🫶🏻”
Pertama kali kami bertemu di salah satu cafe di bandar lampung dimana kami sebelumnya dikenalkan oleh sahabat kami Cece & Pian. Singkat cerita setelah pertemuan itu kami mulai saling dekat satu sama lain. Seringkali bertukar cerita dan menghabiskan waktu bersama. Lambat laun, perasaan nyaman itu berubah menjadi sayang dan cinta yang tidak terduga.
Memutuskan untuk saling menyatakan perasaan adalah bagian dari perjalanan kisah kami. Berpacaran selama dua tahun, tentu saja banyak terpaan badai permasalahan yang menghadang. Tapi kami berhasil melewatinya. 16 Juni 2024 A’yoga hadir bersama keluarga untuk menyatakan keseriusan kamu dengan melamar aku didepan seluruh keluarga dan proses lamaran tersebut berjalan dengan lancar.
Dan mulai saat itu kami menantikan hari yang sangat istimewa bagi kami dan keluarga di tanggal , 15 September 2024 hari yang sangat spesial. Momen spesial kami akan dimulai dari titik ini, moment kebahagiaan kami bersama membangun keluarga kecil kami. Semoga Allah SWT memberikan keberkahan untuk pernikahan kami Aamiin. Kebahagiaan di hari yang sakral ini, tentunya tak akan lengkap tanpa doa dan restu dari sahabat dan keluarga.
” Btw buat temen² & keluarga semua doain yaa semoga rumah tangga Iki & A’yoga sakinah mawahda warahmah, selalu dilimpahkan berkah kebahagiaan dan rezeki, aamiin🤲
Berikan Doa / Ucapan Terbaik Anda Kepada Kedua Mempelai